Ayo Ikut Pelatihan Digital Entrepreneurship Gratis dan Bersertifikat dari Kominfo RI
AmbonBisnis.com, Ambon – Kabar gembira bagi anda pelaku
usaha maupun calon pengusaha yang ada di Maluku, Kementerian Komunikasi dan
Informatika RI mengadakan pelatihan Digital Entrepreneurship Kelas Kuliner
dengan jadwal pelatihan pada tanggal 12 April 2021 sampai dengan 30 Juni 2021
secara online dengan kuota 1000 peserta.
Melansir dari laman digitalent.kominfo.go.id, Pelatihan
Digital Entrepreneurship Gojek merupakan pelatihan bagi pelaku Usaha Mikro,
Kecil, dan Menengah (UMKM) dalam rangka mempersiapkan SDM yang unggul di era
revolusi industri 4.0. Peserta Pelatihan Digital Entrepreneurship Gojek akan
belajar tentang pengetahuan bisnis digital dan keterampilan untuk mengadopsi
dan mengoptimalisasi teknologi ke dalam pengembangan usaha di dunia digital.
Pelatihan Digital Entrepreneurship Gojek terdiri dari dua
jenis kelas pelatihan yaitu kelas yang terbuka untuk umum (Kelas Umum) dan
kelas yang dikhususkan untuk pelaku/calon pelaku/peminat Bidang UMKM Kuliner
(Kelas Kuliner). Peserta pelatihan akan belajar secara daring/online dalam
bentuk Self-paced Learning dan Live Session bersama instruktur dari Gojek
Indonesia.
Nah, bagi anda yang ingin mendaftar bisa langsung
mengunjungi website pendaftaran DISINI, pendaftaran dibuka 14 Februari – 27 Maret
2021. (AB001)